Selasa, 17 Mei 2011

Renungan 19 Mei 2011

Renungan 19 Mei 2011


Bacaan : Daniel 1:8-9

KETIKA KITA HIDUP DI TENGAH2 ORANG YANG TIDAK PERCAYA

Tidak semua kita hidup di tengah2 orang Kristen (lingkungan Kristen), bahkan tidak sedikit orang Kristen yang hidup di tengah2 orang yang tidak percaya..lalu bagaimana caranya kita tetap menjadi berkat dan tetap teguh pada iman kita, sementara kita hidup di tengah2 mereka? Belajar pada Daniel yaitu dengan mempunyai ketetapan hati untuk tidak melakukan hal yang sama yang mereka lakukan – artinya disini adalah kita harus tetap melakukan seperti yang Firman Tuhan katakan, dan jika lingkungan kita melakukan apa yang Firman Tuhan larang, maka kita jangan pernah mau/tertarik untuk ikut  melakukannya, untuk itu mintalah Roh Kudus untuk memberi kekuatan dan hikmat pada kita, dan janganlah takut kita akan dibenci/dijauhkan dari pergaulan mereka, karena seperti yang Daniel alami, maka kitapun akan mendapatkan kasih dan sayang dari lingkungan kita – hal ini terjadi karena kita taat akan Firman Tuhan 9dan ingatlah Tuhan yang mengendalikan hati manusia), dan tentunya bukan karena kekuatan dan kepandaian kita..tetaplah teguh memegang Firman Tuhan, janganlah pernah punya pikiran untuk melanggar Firman Tuhan, karena hal itu akan mencelakakan kita kelak..God bless (C2L)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar