Sabtu, 19 Februari 2011

Renungan 20 Februari 2011

Allah yang Menyukai Pengenalan Akan DiriNya
Bacaan: Hosea 4:6, 6:6

Mengenal Tuhan adalah salah satu hal yg sangat penting dalam kehidupan kekristenan kita, mengapa demikian? Kerana tanpa mengenal Allah dengan benar, maka kitapun tidak akan mempunyai hidup yg benar sehingga mengakibatkan hidup kitapun akan binasa/mengalami maut (keterpisahan kita dengan Allah/Hosea 4:6)..Allah lebih menyukai pengenalan akan diriNYA dibanding kita mempersembahkan korban2 bakaran (artinya adalah menjalankan ibadah kita), menjalankan ibadah tanpa mengenal Tuhan bisa kita lakukan, tetapi kita tidak bisa mengenal Tuhan tanpa menjalankan ibadah, jadi jika kita beribadah, itu adalah sarana yang bagus untuk mengenal Tuhan kita dengan benar..perlu kita ketahui bahwa Allah sangat menyukai dan menghargai sebuah hubungan, karena itu Allah ingin DIA berhubungan dengan diri kita melalui pengenalan yang benar akan diriNYA, selain dari ibadah, pengenalan yang benar akan Tuhan bisa kita dapatkan melalui pembacaan Alkitab secara rutin, melalui pengajaran Firman Tuhan, melakukan Firman Tuhan, berdoa dan memiliki pergaulan secara baik dan sehat dengan saudara2 seiman..God bless (C2L)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar